JELANG IDULFITRI WARGA DESA BOLO SERBU BALAI DESA UNTUK AMBIL BERAS

  • Apr 15, 2023
  • Hari Mukti Purwo Bakti Wibowo
  • BERITA, PEMERINTAHAN, KEGIATAN

Menjelang Idulfitri yang kurang beberapa hari lagi, sejumlah Warga Desa Bolo pagi ini berkumpul di Aula Desa Bolo. Mereka berkumpul untuk menerima bantuan beras yang disalurkan oleh Dinas Pertanian Kabupaten Demak Kepada Pemerintah Desa Bolo.

Desa Bolo sendiri memperoleh kuota sebanyak 336 KPM, Setiap KPM mendapatkan sebanyak 10kg beras selama 3 Bulan ( Maret, April, Mei )
Penyaluran beras tahap I ( bulan Maret ) dilaksanakan oleh perum bulog bekerjasama dengan transporter JPL ( Jasa Prima Logistik ) Bulog mulai tanggal 11 April 2023 sampai 15 April 2023 sesuai jadwal pengiriman ke Pemerintah Desa yang telah ditentukan.

Desa Bolo melaksanakan penyaluran bansos beras kepada KPM pada hari ini, 15 April 2023 mulai pukul : 08.00 WIB hingga pukul : 11.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Desa Bolo, Bapak H. Wiknyo Utomo dengan segenap Perangkatnya untuk menyalurkan bantuan tersebut, Hingga Kegiatan ini berakhir, seluruh beras telah tersalurkan kepada 336 KPM di Desa Bolo, kegiatan ini berjalan dengan lancar, tertib dan aman.