GERAKAN PEMBERANTASAN SARANG NYAMUK BERSAMA ( GRAB JENTIK )

  • Jun 28, 2024
  • Hari Mukti Purwo Bakti Wibowo
  • BERITA, LINGKUNGAN, KEGIATAN, KESEHATAN

Program GRAB JENTIK telah diluncurkan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Demak pada Tanggal 13 Mei 2024. Pada Hari ini, Jum'at 28 Juni 2024 Pemerintah Desa Bolo melaksanakan kegiatan GRAB JENTIK Di wilayah Desa Bolo Bersama Dinas Kesehatan, PKM Demak 2, Perangkat Desa Bolo, Kader JUMANTIK ( Juru Pemantau Jentik ), Ketua RT/RW, BPD, dan juga warga wilayah setempat.

Kegiatan ini diharapkan dapat mengurangi kasus DBD di Desa Bolo pada khususnya dan di Kabupaten Demak pada umumnya. 

Kegiatan ini diawali dengan Apel di Halaman Kantor Desa Bolo, kemudian dilanjutkan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk dengan cara 3 M ( menguras, menutup, dan mendaur ulang ) serta membersihkan lingkungan setempat.

https://youtube.com/shorts/LujJqyQllXs?feature=shared